Senin, 03 Desember 2018

Kawal Pengadaan Cegah Kebocoran Anggaran

Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah bakal ikut serta memeriahkan Festival Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia) 2018 yang diselenggarakan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi. Rencananya, Festival Hakordia 2018 akan digelar pada 4-5 Desember di Ruang Binakarna, Hotel Bidakara, Jakarta.

Partisipasi LKPP akan diwujudkan dalam sebuah stan pelayanan informasi pengadaan yang mengusung semangat “Kawal Pengadaan Cegah Kebocoran Anggaran.” Di sini, para petugas layanan LKPP akan mengedukasi masyarakat dan pemangku kepentingan dengan memberikan informasi seputar pengadaan bebas korupsi.

Lebih lanjut, masyarakat akan diajak berperan serta mengawasi pengadaan dengan harapan, nantinya penyimpangan pengadaan barang/jasa  dapat diminimalisir. Salah satunya adalah dengan mengedukasi dan mensosialisasikan sistem elektronik yang dikembangkan oleh LKPP seperti SiRUP, SPSE, e-katalog, WBS Pengadaan, e-pengaduan dan lain-lain.

Stan layanan LKPP juga akan memeriahkan kegiatan melalui permainan dan kuis menarik seputar pengadaan barang/jasa serta edukasi antikorupsi. Tentunya, akan ada hadiah menarik bagi masyarakat yang mau ikut serta.

Yuk, kunjungi stan layanan LKPP di Hakordia 2018 dan dapatkan informasi yang mencerahkan soal pengadaan. Jika partisipasi masyarakat tinggi, niscaya pengadaan yang kredibel akan memberikan manfaat yang seluas-luasnya untuk kepentingan masyarakat.

0 komentar

Posting Komentar

Pages